JawaPos.com–Minyak esensial seperti minyak telon sudah umum digunakan orang tua untuk berbagai alasan kesehatan. Misalnya seperti untuk membantu meningkatkan kualitas tidur, mengurangi rasa sakit dan stres, meredakan sakit perut, dan banyak lagi.
Meskipun minyak esensial dapat bermanfaat bagi anak-anak, penting untuk mengetahui cara menggunakannya dengan aman. Para ahli mengingatkan penting untuk memahami dari mana minyak esensial berasal.
Laporan dari Johns Hopkins All Children’s Department of Pediatric Medicine menyebutkan, minyak esensial umumnya dibuat dari ekstrak bunga, daun, biji, kulit kayu, akar, atau kulit tanaman. Penting juga untuk memahami penelitian pada wewangian minyak esensial.
Saat membeli minyak esensial, pastikan label menyebutkan nama tanamannya (misalnya, lavender), nama latin tanaman (seperti Lavandula angustifolia), bagian tumbuhan yang digunakan untuk membuat minyak (daun, bunga, biji, kulit kayu, atau akar).
Founder dan Owner Chio Essential Monica Salakay mengatakan, aroma minyak esensial atau minyak telon seperti chocolate melt, strawberry milk, bubble gum, dan sparkling lemon, kini bisa menjadi pilihan.
”Manfaat minyak telon kami juga sama dengan telon pada umumnya seperti menghangatkan badan bayi dan anak,” jelasnya kepada wartawan secara daring baru-baru ini.
Apa saja manfaatnya bagi kesehatan bayi?
- Atasi Flu dan Batuk
Minyak esensial dapat digunakan untuk bayi meredakan breathy/cough dan flu, untuk membantu meredakan batuk pilek.
- Menurunkan Demam
Dapat membantu meredakan demam pada bayi.
- Redakan Masuk Angin
Dapat meredakan kolik atau untuk membantu meredakan kolik dan masuk angin.
- Tenangkan Anak
Dapat meredakan tantrum untuk membantu menangkan anak rewel.
- Lindungi dari Gigitan Nyamuk
Untuk melindungi si kecil dari gigitan nyamuk
- Perkuat Imun
Dapat membantu sebagai immune booster untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh si kecil.