JawaPos.com-Bek Madura United Novan Setya Sasongko langsung tak sadarkan diri setelah berbenturan dengan kapten Persebaya Surabaya Rachmat Irianto pada babak kedua laga tadi malam (28/2).
Dokter tim Madura United Hery Siswanto langsung berlari mencoba memeriksa kondisi mantan pemain Persebaya dan Persibo Bojonegoro itu. Novan langsung dilarikan ke rumah sakit dengan ambulans.
Pelatih Madura United Fabio Lefundes dalam jumpa pers sesudah pertandingan tadi malam mengaku belum tahu bagaimana kondisi terakhir Novan. ’’Kami juga masih menunggu kondisi terakhir darinya (Novan),’’ katanya.
Menurut Hery, kondisi Novan sudah membaik. Sudah siuman setelah sebelumnya sempat tidak sadarkan diri. ’’Novan sudah sadar. Sudah di-CT scan. Untuk hasilnya nunggu besok pagi (hari ini). Nunggu dokter radiologi,’’ ujarnya.
Sementara itu, Rian, sapaan Rachmat Irianto, walau sempat bermain lagi beberapa menit setelah benturan, harus ditarik keluar pada menit ke-75 dan digantikan Ricky Kambuaya. Anak dari asisten pelatih Green Force Bejo Sugiantoro itu harus ditandu ketika keluar lapangan.
Pelatih Persebaya Aji Santoso mengatakan, kondisi Rian tidak bermasalah. Dia sudah mendatangi pemain timnas Indonesia tersebut dan menanyakan kondisi terakhirnya. ’’Hanya butuh istirahat. Dia tidak bisa melanjutkan pertandingan ya karena sakit benturan,’’ ungkapnya.
Aji mengapresiasi Rian tadi malam. Selain bermain luar biasa sebelum digantikan, pesepak bola 22 tahun itu masih tetap fight bermain meski menahan sakit di kepala. ’’Tidak mudah dalam kondisi sakit tetap memberikan penampilan terbaik,’’ jelasnya.