Mereka membelikan mainan, berupa bintang glow in the dark yang bisa menyala.
Meski sederhana, tetapi cara itu membuat Eijaz semangat untuk menjalani ibadah puasa.
“Jadi, dia, kan, suka ditempel (bintang glow in the dark) di kamarnya, menyala, aku bilang kalau kakak sahur, kakak dapat satu bintang, kalau kakak puasanya lewat jam 12 bisa dapat satu bintang lagi,” ujar Sonny Septian di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, baru baru ini.
“Jadi, dia semangat, dia kumpulin bintang-bintangnya itu,” sambungnya.
Sonny pun memberikan bintang-bintang itu ketika Eijaz menjalankan ibadah puasa Ramadan.
Hal tersebut ternyata membuat sang buah hati lebih bersemangat.
“Satu-satu lama lama jadi banyak, mulai dari situ rewards-nya. Dia walaupun kadang-kadang suka, ‘sudah jam berapa? Enggak kuat’, kami semangatin, tetapi enggak apa-apa, yang penting anak ini tahu rasanya puasa dulu,” tutur Sonny Septian.
Namun, tak hanya mengapresiasi, Sonny dan sang istri juga memberikan edukasi kepada anak-anak mereka soal puasa.
Fairuz A Rafiq mengatakan, mereka turut menjelaskan pengertian puasa kepada si buah hati.
“Kalau kayak begitu kami lebih ke arah awalnya di luar kami beri rewards, kami juga beri pengertian arti puasa bagi anak-anak itu apa, biar dari kecil itu mencintai agamanya, Islam, mencintai Allah, mencintai aturan yang ada di dalam agama Islam, dalam Al-Qur’an,” tutur Fairuz.
“Jadi, di luar kayak begitu yang kami ajarkan, anak-anak juga dapat rewards sendiri apa yang dia suka, rewards-nya juga ada batasannya,” sambungnya. (mcr7/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?