JawaPos.com – Perbaikan fasilitas sanitasi dan MCK ternyata memberikan dampak perubahan yang signifikan dalam perubahan gaya hidup yang lebih sehat dan higienis.

Hal itu terbukti, kata Senior Director & General Manager Herbalife Nutrition Indonesia Andam Dewi dari program Herbalife Nutrition Foundation (HNF) dengan Habitat For Humanity di Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang.

Dalam program ini, ia mengatakan bahwa pihaknya pada fase pertama telah membangun berbagai fasilitas sanitasi dan MCK, seperti pembangunan 15 unit toilet individu atau keluarga dan satu unit sumber air bersih untuk fasilitas menucuci bagi 75 kepala keluarga.

Selain itu, pembangunan empat unit toilet umum yang menjangkau 60 kepala keluarga, satu unit toilet sekolah serta melakukan pelatihan mencuci tangan yang telah menjangkau 200 warga dan 100 siswa sekolah.

“Program ini telah memberikan dampak perubahan yang signifikan dalam perubahan gaya hidup yang lebih sehat masyarakat Mauk, secara umum ke arah yang lebih sehat dan higienis,” ujar Andam, Selasa (28/3).

“Program ini juga berhasil meningkatkan akses dan kesadaran akan lingkungan yang sehat dan aman yang mengarah pada perubahan pola pikir dan perilaku serta kesejahteraan masyarakat,” imbuhnya.

Dengan begitu, Andam menerangkan bahwa dengan perbaikan berbagai fasilitas MCK tersebut, para warga di Mauk dapat hidup lebih sehat.

“Program ini secara langsung bermanfaat bagi 11.900 orang dan secara tidak langsung bermanfaat bagi 15.350 orang,” tegasnya.

By admin