JawaPos.com – Komisi X dan III DPR menyetujui pengajuan naturalisasi Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick. Kepastian itu disampaikan setelah Komisi X dan III DPR menggelar rapat kerja dengan Pelaksana Tugas (Plt) Menpora Muhadjir Effendy, Senin. Rapat kerja itu juga dihadiri para pengurus PSSI.
”Memutuskan dan menyetujui rekomendasi kewarganegaraan RI tiga atlet sepak bola atas nama Justin Quincy Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael William Struick dengan catatan bahwa penetapan kewarganegaraan RI ditetapkan instansi yang berwenang berdasar ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” ujar Ketua Komisi X DPR Syaiful Huda kemarin.
Meski DPR sudah menyetujui permohonan naturalisasi tiga pemain itu, ada kekhawatiran Justin berpaling dari Indonesia. Sebab, dia dipanggil untuk memperkuat tim nasional Belanda U-20. Saat ini Belanda U-20 menjalani pemusatan latihan untuk persiapan laga uji coba melawan Prancis U-20 pada 25 Maret mendatang.
Wakil Ketua Umum PSSI Ratu Tisha Destria meminta publik tidak khawatir dengan pemanggilan Justin ke timnas Belanda U-20. Meski, Justin tidak hadir secara virtual dalam rapat Senin.
”Sudah ada komunikasi dengan KNVB (PSSI-nya Belanda). Secara legal, dia sudah setuju (gabung Indonesia, Red). Jadi, pegangannya dokumen legal,” tutur Tisha.
Terkait keikutsertaan Justin dalam laga uji coba Belanda U-20, mantan sekretaris jenderal PSSI itu tidak mempermasalahkan. ”Berdasar peraturan FIFA, tidak masalah. Pasal 9 menyebut bahwa sebelum berusia 20 tahun itu tidak masalah,” tegasnya.
Shin Tae-yong (STY), pelatih timnas Indonesia, menambahkan, persoalan pada Justin terjadi karena proses naturalisasi yang lama. Tapi, pelatih asal Korea Selatan itu memastikan Justin akan setia pada Indonesia.
”Dua hari lalu saya menelepon langsung Justin. Dia masih berniat dan mau menjadi warga negara Indonesia,” ujar STY di Lapangan Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, kemarin sore.
”Jadi, walaupun dipanggil timnas Belanda, tidak masalah. Yang terpenting, kami tetap melanjutkan proses naturalisasinya. Saya percaya dia akan datang ke timnas Indonesia,” imbuh mantan pelatih timnas Korea Selatan tersebut.
Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri berharap proses naturalisasi tiga pemain tersebut segera rampung. Indra menilai proses naturalisasi Ivar, Justin, dan Rafael berjalan cukup cepat. Apalagi, dalam sehari, PSSI langsung duduk bersama dengan Komisi X dan III DPR. ”Saya pikir ini sangat cepat. Terima kasih pemerintah sudah mempercepat prosesnya,” ucap Indra.
JUSTIN HUBNER
Lahir: Belanda, 14 September 2003 (usia 19 tahun)
Tinggi: 187 sentimeter
Posisi: Defender
Klub saat ini: Wolverhampton Wanderers
KARIER JUNIOR
• Brabant United
• Willem II
• FC Don Bosch
• 2020–2022 Wolverhampton Wanderers
KARIER TIM NASIONAL
• 2021– Belanda U-19
—
IVAR JENNER
Lahir: Belanda, 10 Januari 2004 (usia 19 tahun)
Tinggi: 186 sentimeter
Posisi: Midfielder
Klub saat ini: Jong Utrecht
KARIER JUNIOR
• 2008–2015 IJFC
• 2014–2016 Ajax
• 2016–2022 Utrecht
KARIER TIM NASIONAL
• 2019– Belanda U-15
—
RAFAEL STRUICK
Lahir: Belanda, 27 Maret 2003 (usia 19 tahun)
Tinggi: 184 sentimeter
Posisi: Striker
Klub saat ini:
ADO Den Haag
KARIER JUNIOR
• RKAVV
• Forum Sport
• 2020–2021 Ado Den Haag