JawaPos.com – Jalan amblas di Jalan Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat diduga karena pekerjaan crossing Dinas Sumber Daya Air (SDA) di dekat area tersebut.
“Diduga akibat getaran pengeboran saluran air,” ujar Kasat Lantas Polres Jakarta Barat Kompol Maulana Karepesina saat dihubungi JawaPos.com, Senin (13/2).
Senada dengan Maulana, Kasudin Bina Marga Darwin Ali menyebut bahwa penyebab amblasnya jalan yang membuat macet di kawasan tersebut lantaran pekerjaan dinas SDA. “Informasinya lubang akibat pekerjaan crossing Dinas SDA,” ucapnya.
Saat ditanya mengenai apakah ada salah pengerjaan yang tak sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP), Darwin enggan menjelaskan lebih lanjut. “Untuk info lebih lanjut bisa dengan SDA,” katanya.
JawaPos.com sudah menghubungi Kepala Suku Dinas SDA Jakarta Barat Purwanti Suryandari. Namun hingga berita ini dinaikkan, yang bersangkutan belum membalas pesan wartawan.
Sementara itu, Darwin menerangkan bahwa saat ini proses perbaikan jalan sudah dilakukan.
“Sedang dalam proses. Menurut info sedang ada pekerjaan dari Dinas SDA,” pungkasnya.
Sebelumnya, arus lalu lintas dari Jalan Raya Daan Mogot ke arah Cengkareng, Jakarta Barat mengalami kemacetan. Hal itu dikarenakan ada jalan amblas di Fly Over Pesing. Hal itu dilaporkan akun Traffic Management Center Polda Metro Jaya.
“09.01 terdapat jalan amblas di JPO Turunan Fly Over Pesing Jl. Raya Daan Mogot Jakbar arah Cengkareng,” tulis akun resmi media sosial @tmcpoldametro, Senin (13/2).
Dalam foto yang diunggah akun tersebut, terlihat jalan amblas di bawah JPO turunan Fly Over Pesing itu membentuk lingkaran sempurna. Saat ini, di sekitar jalan yang amblas itu sudah dikelilingi police line.
Selain itu, agar tak mencelakakan pengguna jalan, terlihat pagar seng sudah mengelilingi jalan yang amblas tersebut.
“Situasi arus lalu lintas terpantau padat. Bagi Pengguna Jalan diimbau agar berhati-hati,” lanjut @tmcpoldametro.