Palembang BeritaTerkini Co.Id Percasi Kota Palembang terus berinovasi untuk memajukan dan mengembangkan Atlet catur di Kota Palembang,dengan membuka pendaftaran bago club catur yang ada di Palembang.
Percasi Kota Palembang dibawah Pimpinan Okov Simanjuntak yang baru dipilih beberapa bulan yang lalu langsung melakukan gebrakan dengan menggelar Kejuaraan Catur U-21 untuk menyeleksi atlet-atlet muda potensial, dalam rangka menuju Porprov OKU Raya Tahun 2021, pada Minggu (30/5/2021) yang lalu di kantor Sekretariat Percasi Kota Palembang Jalan Sersan Sani Ruko No. 7 Kel. Talang Aman Palembang. (Minggu, 01-8-2021).
Sosok Ketua Percasi Kota Palembang yang berlatarbelakang seorang pengusaha ini juga hobi bermain music, dia mengatakan, saat ini kita sedang menyusun program kerja jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang, untuk jangka panjang Percasi Palembang juga akan menjaring bibit-bibit atlet catur muda berbakat dari sekolah-sekolah yang ada di kota Palembang. Ungkapnya
Selain ketua catur kota beliau adalah pemilik rekaman GS Records, kita Percasi kota akan bersinergi dengan Club-club Catur yang ada di Kota Palembang. “Nantinya mereka akan kita bina dengan target menjadikannya seorang Master Catur demi kemajuan Catur Kota Palembang.
Saat ini Percasi Kota Palembang membuka pendaftaran untuk Club-club Catur yang ada di Kota Palembang agar dapat bergabung di Percasi Kota Palembang. Kita akan membina mereka agar lebih terarah, kita juga akan mengadakan event-event untuk pertandingan antar Club yang ada di Kota Palembang, jadi secara tidak langsung Percasi Kota Palembang diharapkan dapat mensupport Club-club Catur yang ada di Palembang.
Ditempat yang berbeda, Sekretaris Percasi Kota Palembang Fahmi Nugroho, S.H., yang diwakili oleh Wakil Sekretaris Percasi Kota Palembang Suratmin mengatakan, memang benar apa yang disampaikan Ketua Percasi Kota Palembang, saat ini memang kita seluruh pengurus Percasi Kota Palembang berkomitmen untuk dapat bersama-sama memajukan olahraga Catur di Kota Palembang sesuai dengan Visi dan Misi dari Percasi,terangnya.
Suratmin yang juga berprofesi sebagai Wasit Nasional Catur juga menambahkan, Program kerja Percasi Kota Palembang, jangka pendek, jangka menengah, dan jangka panjang sudah dipersiapkan, tinggal bagaimana kita bersama-sama dapat menjalankan itu semua, untuk tujuan itu semua dibutuhkan kerjasama yang baik antar pengurus, demi kemjuan Olahraga Catur di Kota Palembang. Tegas Suratmin.
Suratmin menambahkan Percasi Kota Palembang saat ini membuka pendaftaran untuk Club-club Catur yang ada di Kota Palembang, silahkan bagi mereka yang ingin mendaftarkan Club Caturnya dapat langsung ke Sekretariat Percasi Kota Palembang Jalan Sersan Sani Ruko No.007 Rt. 015 Rw. 004 Palembang 30127 Telp ; 0711-5701507 (Ext 803), atau dengan Kontak Person : Suratmin Putra WN , Call/Whatshap : 0813-7338-1881.
Nantinya Club-club Catur yang terdaftar di Percasi Kota Palembang akan dipertandingkan dalam Event-event yang akan diselenggarakan oleh Percasi Kota Palembang. Dan ini merupakan bentuk Sinergi kita untuk dapat bersama-sama memajukan Olahraga Catur di Kota Palembang,Pungkasnya. (DN/RZP)
Artikel Percasi Kota Palembang Membuka Pendaftaran Bagi Club Catur Yang Ada Di Kota Palembang pertama kali tampil pada Berita Terkini.