beritaterkini. co. id-TABANAN | Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Kapolres Tabanan AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H., bersama Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Tabanan, Ny. Ajeng Chandra, menggelar kegiatan berbagi takjil kepada masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 16.20 hingga 17.00 Wita, bertempat di depan Mako Polres Tabanan, Jalan Pahlawan No.12, Delod Peken, Kecamatan Tabanan, Kabupaten Tabanan, Sabtu (22 /3).
Dalam kesempatan tersebut, hadir juga Wakapolres Tabanan, PJU Polres Tabanan, serta seluruh umat Muslim Polres dan Polsek Jajaran. Kegiatan ini dihadiri oleh pengurus Bhayangkari Cabang Tabanan, yang turut serta membagikan takjil kepada masyarakat yang melintas.
Sebanyak 100 paket takjil dibagikan kepada warga, sebagai bentuk kepedulian Polres Tabanan dalam meringankan beban masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa. Kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara pihak Kepolisian dan masyarakat, serta memperkuat tali silaturahmi di bulan yang penuh berkah ini.
Kapolres Tabanan, AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H., berharap, ” kegiatan berbagi takjil ini dapat memberikan manfaat bagi umat Muslim yang menjalankan ibadah puasa, serta menciptakan suasana yang lebih harmonis antara Polri dan masyarakat.” pintanya
“Semoga kegiatan ini menjadi amal baik dan dapat memberikan kebahagiaan kepada masyarakat Tabanan yang sedang menjalankan ibadah puasa,” imbuhnya AKBP Chandra C. Kesuma.
Dengan semangat kebersamaan, kegiatan ini berjalan lancar dan mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat.(red)
Artikel Safari Ramadhan Kapolres Tabanan Bersama Bhayangkari Berbagi Takjil Kepada Masyarakat pertama kali tampil pada Berita Terkini.