betitaterkini. co. id-TABANAN | Polres Tabanan terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pelayanan dengan mengikuti Asistensi Zona Integritas (ZI) dan Analisis serta Evaluasi (Anev) Perencanaan Sistem Organisasi dan Manajemen Tata Laksana pada Kamis (20/2/2025). Kegiatan yang berlangsung di Ruang Vicon Sarja Arya Racana Polres Tabanan ini dipimpin oleh Kabag RBP Polda Bali, AKBP Komang Ayu Astini, serta dihadiri oleh Kapolres Tabanan AKBP Chandra C. Kesuma, S.I.K., M.H., tim asistensi Polda Bali, dan seluruh tim kerja pembangunan ZI Polres Tabanan.
Dalam sambutan, Kapolres Tabanan AKBP Chandra menyampaikan apresiasi atas pencapaian Polres Tabanan yang telah lolos dalam penilaian awal.Kapolres Tabanan juga menekankan pentingnya memanfaatkan momen ini untuk menyimak arahan dari tim asistensi guna memperbaiki kekurangan yang masih ada. Dengan semangat dan kerja sama, AKBP Chandra optimistis Polres Tabanan dapat meraih predikat yang diinginkan dalam pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).
Ketua Tim Asistensi, AKBP Komang Ayu Astini, dalam paparannya menjelaskan bahwa asistensi ini dilakukan secara rutin untuk memastikan penerapan sistem organisasi dan tata laksana berjalan efektif. Ia mengungkapkan bahwa Polres Tabanan menjadi satu-satunya Polres yang meraih nilai tertinggi dari sembilan Polres yang dinilai di Polda Bali. Keberhasilan ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan standar pelayanan publik dan profesionalisme dalam tugas kepolisian.
Kegiatan diakhiri dengan paparan dari Ketua Tim dan sesi pendalaman terkait strategi perbaikan yang harus dilakukan. Dengan hasil yang sangat positif, Polres Tabanan semakin optimistis dalam melangkah menuju predikat WBBM, memperkuat citra kepolisian yang profesional, transparan, dan melayani masyarakat dengan lebih baik.(KYN).
Artikel Polres Tabanan Raih Nilai Tertinggi Dalam Asistensi ZI Dan Anev Sistem Organisasi pertama kali tampil pada Berita Terkini.