JawaPos.com-Viral di media sosial para pengendara roda dua terjebak di jalur busway di daerah Slipi, Jakarta Barat. Sementara bus-bus Transjakarta yang ada di jalur itu pun terlihat berhenti.

Melihat hal itu, para pengendara motor yang ogah ikut berhenti lalu terlihat mengangkat separator beton yang membatasi jalur busway itu. Terlihat beberapa orang turun dari motor dan menggesernya agar dapat dilalui.

Motor-motor yang bahkan sudah berada di depan pun rela putar balik meski hanya satu arah. “Wah dijebol ini. Sayang banget dah. Ngerusak aja ini. Ada apa ya?” ucap pengunggah video viral pertama kali tersebut di akun TikToknya, @iimhadiwijaya, dikutip Jumat (31/3).

Setelah itu, video yang direkam di dalam mobil itu terus melaju dan melihat apa yang sebenarnya terjadi hingga membuat para pengendara itu memindah separator beton tersebut. Namun, hingga akhir video tak ada penjelasan apa yang sebenarnya terjadi.

Hanya saja, di akhir video terlihat dua orang petugas Transjakarta yang menggunakan rompi terlihat mencoba memindahkan satu separator yang sudah lebih dulu ada di tengah dan bus tak bisa beranjak.

Sementara itu, menurut Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Barat Kompol Mulana Jali, peristiwa itu terjadi pada Kamis (30/3) kemarin. “Kejadian tersebut info dari 7K Aipda Damanik kemarin namun sudah dirapikan oleh driver busway,” ujarnya saat dihubungi JawaPos.com, Jumat (31/3).

Namun begitu, ia belum mengetahui penyebab pasti dari aksi nekat para pengendara motor tersebut memindahkan separator tersebut. “Kita belum tahu,” ucapnya singkat.

Ia juga mengaku bahwa tak ada razia yang dilakukan oleh pihaknya pada kemarin di daerah Slipi tempat kejadian perkara. “Tidak ada (razia). Mungkin ada petugas busway yang berdiri jadi pikirnya ada razia,” kiranya. (*)

 

By admin