JawaPos.com – Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo resmi melantik Komjen Pol Wahyu Widada sebagai Kabintelkam Polri. Selain itu, Irjen Pol Fadil Imran juga dilantik menjadi Kabarhakam Polri.
Pelantikan dilakukan di Rupatam Mabes Polri, Jakarta Selatan, pada Jumat (31/3). Dalam pelantikan ini, beberapa perwira telah mendapat kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi.
“Pada hari ini ada 2 rangkaian kegiatan. Yang pertama adalah serah terima jabatan, langsung dipimpin oleh bapak Kapolri. Yang kedua kegiatan Korps Rapor kenaikan pangkat perwira tinggi Polri,” kata As SDM Kapolri, Irjen Pol Dedi Prasetyo.
Ia mengatakan, Wahyu Widada telah mendapat kenaikan pangkat menjadi Komisaris Jenderal (Komjen) dari Inspektur Jenderal. Sementara Fadil Imran masih menggunakan pangkat lamanya sebagai Irjen. Tapi nantinya dia juga akan promosi menjadi Komjen.
“Beberapa jabatan maupun Pati yang belum naik pangkat akan diproses, kalau nanti ada informasi akan saya sampaikan,” jelas Dedi.
Sebelumnya, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo kembali melakukan rotasi jabatan. Kali ini sejumlah jabatan penting berpindah tangan, ada pula yang mendapat kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi.
Mutasi ini tertuang dalam 4 surat telegram (ST) tertanggal 27 Maret 2023 yang ditandatangani oleh Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono. Yakni ST/712/III/KEP./2023 sebanyak 8 personel, ST/713/III/KEP./2023 sebanyak 155 personel, ST/714/III/KEP./2023 sebanyak 193 personel, dan ST/715/III/KEP./2023 sebanyak 117 personel.
“Terdapat 4 ST Mutasi pada tanggal 27-03-2023. Secara keseluruhan terdapat 473 personel yang mutasi,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo kepada wartawan, Rabu (29/3).
Dalam telegram ini ada 7 Kapolda yang dipromosikan. Salah satu yang paling krusial adalah Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran dipromosikan menjadi Kabarhakam Polri. Posisinya digantikan oleh Irjen Pol Karyoto yang sebelumnya menjabat Deputi Penindakan di KPK.