BAGI Jennifer Aniston, tidur adalah bagian terpenting dalam hidup. Bintang serial Friends itu sempat menyepelekan pentingnya cukup istirahat. Saat muda, dia kerap hanya tidur 3–5 jam sehari. Alhasil, dia sempat mengalami insomnia selama hampir sedekade.

Tapi, kebiasaan itu berhasil diubah. ”Tidur itu luar biasa. Saat kau kurang tidur, tubuhmu tidak fit. Kulitmu kusam. Begitu pun rambutmu,” papar aktris 54 tahun itu.

Dia kini menerapkan jadwal kegiatan agar mendapat jam tidur cukup. Harinya dimulai dan ditutup dengan meditasi. Aniston juga mengoleksi beberapa jenis aromaterapi untuk relaksasi. ”Aku melakukan segalanya agar tidur malamku lelap,” tuturnya.

Di usia yang tidak lagi muda, cukup istirahat adalah investasi. ”Kurang tidur tidak bisa diganti dengan apa pun, termasuk bangun siang di akhir pekan,” lanjut Aniston.

By admin