JawaPos.com – Menjelang HUT Ke-122 Tahun pada 1 April mendatang, PT Pegadaian mendapat kado spesial, dengan menerima 4 penghargaan di ajang “Digital Technology and Innovation Award 2023”. Mengusung tema “Prioritizing Digital Technology Transformations to Win The Global Competition in a Post-pandemic World”, ajang Digitech Award digelar di Jakarta, pada Rabu (29/03).
Pegadaian dinilai berhasil mengimplementasikan transformasi digital di berbagai lini bisnis perusahaan. Adapun penghargaan yang diraih Pegadaian yakni The Best IT Governance and The Best Digital Workplace, The Best Transformation and Digital Innovation, The Best IT Leadership, serta The Best Chief Information and Digital Officer of The Year. Masing-masing penghargaan masuk dalam kategori Financial Industries dengan Five Star Diamond.
Direktur Teknologi Informasi dan Digital PT Pegadaian Teguh Wahyono mengatakan, penghargaan ini menjadi bukti nyata bahwa Pegadaian terus bergerak adaptif untuk melakukan transformasi dan inovasi menyesuaikan dengan perkembangan teknologi dan kebutuhan masyarakat.
“Penghargaan ini menjadi bukti, meski usia semakin tua, namun Pegadaian mampu bergerak semakin muda. Hal ini dilakukan untuk mengimbangi perkembangan zaman dan menjadi perusahaan jasa keuangan yang mampu bersaing berkat transformasi digital yang telah dilakukan,” jelas Teguh.
Digitech Award merupakan ajang penghargaan rutin yang diinisiasi oleh majalah ITech dan Forum Teknologi Informasi atau FORTI BUMN untuk memberikan rating bagi perusahaan berdasarkan efektivitas implementasi digitalisasi, serta solusi inovatif berbasis teknologi.
Dengan diraihnya penghargaan ini, Pegadaian berkomitmen untuk terus konsisten dalam melakukan transformasi, melalui strategi bisnis yang terintegrasi dengan digitalisasi.