JawaPos.com – Netizen pecinta sepak bola Tanah Air menggeruduk Instagram atau IG pribadi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. Hal ini menyusul pengumuman resmi FIFA yang menyatakan bahwa Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Ganjar Pranowo sendiri menjadi salah satu nama dari beberapa pihak yang dengan tegas menolak kehadiran Timnas Israel U-20 di Piala Dunia U-20 2023 Indonesia. Sebagai informasi, FIFA diduga membatalkan status tuan rumah Indonesia karena polemik penolakan Israel U-20 tampil di kompetisi tersebut.
Piala Dunia U-20 2023 yang rencananya digelar pada 20 Mei sampai 11 Juni 2023 itu pun dinantikan karena banyak talenta-talenta top dunia yang bakal beraksi di Indonesia. Namun, kini impian melihat pemain muda berbakat dunia secara langsung di Indonesia itu pun lenyap.
Di Instagram Ganjar, netizen mencurahkan emosi mereka. Pantauan JawaPos.com pada Kamis (30/3) pagi, tampak posting-an video terakhir di Instagram Ganjar Pranowo telah diserbu lebih dari 180 ribu komentar. Komentar tersebut adalah luapan kemarahan warganet karena Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Tidak hanya di unggahan terakhir Ganjar, di unggahan lainnya tak luput jadi sasaran kemarahan warganet. Semua komentar sama. Kesal, marah terhadap Ganjar. Selain Ganjar, akun Instagram Gubernur Bali I Wayan Koster juga jadi sasaran amuk warganet. Bedanya, IG I Wayan Koster sudah dibatasi komentarnya.
Selain masyarakat biasa, para pemain Timnas Indonesia U-20 juga meluapkan kekecewaannya kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo setelah FIFA mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Seperti sudah diberitakan sebelumnya, FIFA resmi mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Hal itu diumumkan langsung di situs resmi mereka, Rabu (29/3). Keputusan tersebut diambil tak lama setelah Presiden FIFA Gianni Infantino dan Ketua Umum PSSI Erick Thohir bertemu di Doha, Qatar.
FIFA bersikeras menolak diskriminasi Indonesia terhadap timnas Israel. Isu penolakan diperparah pernyataan dari politisi dan pemerintah daerah. Dua di antara datang dari Gubernur Bali I Wayan Koster dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Salah satu penggawa Indonesia U-20 yang terkenal vokal menyuarakan unek-uneknya di media sosial, Hokky Caraka. Kemudian, Kiper Timnas U-20 Cahya Supriyadi juga gatal untuk mengomentari Instagram politikus PDIP itu.
“Terima kasih, Pak. Mimpi anak desa ini yang ingin membela Indonesia di Piala Dunia hanyalah mimpi, pak! Doa kami, bapak sehat selalu. Mimpi anak bangsa ini sia-sia pak,” ucap Cahya.
Robi Darwis dan Arkhan Fikri pun tak ketinggalan. Keduanya turut mengkritik Ganjar yang sempat menolak Israel tampil di Piala Dunia U-20 hingga membuat FIFA mencabut status tuan rumah Indonesia.
“Terima kasih Pak, orang tua saya tidak bisa cerita ke teman-teman nya kalau punya anak yang sangat membanggakan karena bisa main di Piala Dunia,” tulis Arkhan Fikri dengan emoji patah hati.