JawaPos.com – Masih ingat Bu Tejo dalam film pendek Tilik? Karakter yang diperankan oleh Siti Fauziah ini memang cukup menempel dalam ingatan banyak orang mengingat Bu Tejo suka julid ke orang, rajin bergosip hingga suka pamer.

Wahyu Agung Prasetyo selaku sutradara mengatakan, penyebab Bu Tejo suka julid ke orang memang tidak diungkapkan dalam versi film pendeknya. Akan tetapi, itu akan diungkap dalam format serial berjudul Tilik the Series yang akan tayang mulai Jumat (31/3) di WeTV.

“Di sini kita akan mengetahui kenapa Bu Tejo suka julid, motivasinya apa? Di series ini akan terbuka semuanya,” kata Wahyu Agung Prasetyo dalam jumpa pers virtual, Rabu (29/3).

Siti Fauziah mengungkap, tantangan terbesar dalam produksi series ini adanya menyamakan frekuensi. Karena bukan hanya pemain lama, ada juga pemain baru yang terlibat memperkuat Tilik the Series.

“Berkolaborasi dengan energi-energi baru, menyambung frekuensi supaya apa yang kami lakukan kayak betul-betul terjadi, itu suatu tantangan,” kata Siti Fauziah.

Dia mengungkapkan, karakter Bu Tejo sebenarnya memiliki permasalahan cukup kompleks di dalam rumah tangganya. Kendati demikian, dia berusaha menutupi seolah-oleh tidak terjadi masalah ketika berinteraksi dengan dunia luar.

“Memang suaminya ini suka bikin emosi,” ujar Siti Fauziah.

Sementara itu, Ibnu Widodo selaku pemeran Pak Tejo mengakui adanya permasalahan berasal dari dirinya. Pak Tejo bahkan cenderung memanfaatkan Bu Tejo untuk kepentingan dirinya. “Tapi lebih baik nonton saja sendiri biar tidak spoiler,” tukasnya.

Tilik The Series diperkuat oleh sejumlah pemain. Mereka adalah Siti Fauziah, Seteng Sadja, Putri Manjo, Ibnu Widodo, Brilliana Desy Arfia, Jamaludin Lutif, Dyah Novita, dan sejumlah pemain lainnya.

Series ini memiliki soundtrack untuk menambah keseruan cerita. Judul lagunya berjudul ‘Sendal Jepit Abang’ dibuat dengan aransemen keroncong dan lagu ‘Neng Kene Dino Iki’ yang dibuat dalam versi dangdut dan campursari.

By admin