JawaPos.com–Kader PDI Perjuangan Kota Surabaya mengunjungi Panti Asuhan Yatim Piatu Tanwir di kawasan Asemrowo, Senin (27/3) sore. Kunjungan itu merupakan rangkaian kegiatan selama Bulan Suci Ramadan.

Kader-kader banteng itu bertemu dengan puluhan anak-anak yatim piatu, menjelang buka puasa bersama.

”Kunjungan ini merupakan kegiatan rutin kader-kader PDI Perjuangan selama Bulan Suci Ramadan,” kata Ketua DPC PDIP Kota Surabaya Adi Sutarwijono.

Diinisiasi oleh Budi Leksono yang menjabat sebagai Wakil Ketua DPC PDIP Kota Surabaya, bersama kader-kader muda banteng dari Taruna Merah Putih (TMP), dan kader-kader PDIP Kecamatan Asemrowo yang diketuai Heri Budi Santoso.

”Anak-anak yang hadir ini sebagian menginap di panti asuhan, sebagian lagi anak-anak dari sekitar sini yang berasal dari keluarga tidak mampu,” ujar Amran, pengelola panti.

Adi Sutarwijono yang juga Ketua DPRD Kota Surabaya mengatakan, kader-kader PDI Perjuangan terus bergerak ke berbagai lini masyarakat pada Bulan suci Ramadan. Termasuk mengunjungi panti asuhan dan menyantuni anak-anak yatim piatu.

”Agar kader-kader banteng senantiasa menyatu dengan rakyat biasa, terutama kalangan wong cilik. Sehingga setiap pikiran dan tindakan kader-kader PDIP selalu bernapaskan kerakyatan, yang harus diperjuangkan di ruang-ruang publik menjadi buah-buah kebijakan pemerintahan,” ucap Adi.

Pada kesempatan itu, Budi Leksono mewakili PDIP Surabaya memberikan bantuan bahan-bahan permakanan. Di antaranya seperti beras, telur, mi, dan lain-lain, kepada panti asuhan. Juga diberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu.

”Di Bulan Suci Ramadan, yang penuh berkah dan ampunan, semoga seluruh doa-doa, amal ibadah kita semua berbuah keberkahan, kesejahteraan dan keselamatan, yang diridhoi Allah SWT. Amin,” tutur Budi Leksono.

Setelah azan Mahgrib berkumandang, kader-kader PDIP bersama anak-anak yatim piatu membatalkan puasa. Mereka menikmati takjil dan makanan berbuka.

By admin