JawaPos.com – Suga BTS berencana akan menggelar konser selama 3 hari di ICE BSD, Kabupaten Tangerang pada 26-28 Mei mendatang. Di hari dan tempat yang sama, band kawaii metal asal Jepang BABYMETAL mengumumkan bahwa mereka juga akan menggelar konser di lokasi yang sama pada 26 Mei. Kedua event ini dipromotori oleh iMe Indonesia yang baru saja menangani konser BLACKPINK pada akhir pekan lalu.

Hal ini pun akhirnya memancing reaksi para ARMY, sebutan para penggemar BTS. Mereka tidak habis pikir mengapa bisa ada dua artis besar yang manggung di lokasi dan hari yang sama.

Keributan terpantik setelah iMe Indonesia mengumumkan bahwa BABYMETAL akan manggung di Hall 10 ICE BSD.

BABYMETAL is coming to Indonesia on their first Asia and Australia tour in this year! BABYMETAL WORLD TOUR 2023 IN JAKARTA” will be held on 26th May 2023 at ICE BSD CITY, Hall 10,” tulis iMe Indonesia, pada postingannya di akun @ime_indonesia, Rabu (15/3) kemarin, dikutip dari POJOK SATU.

Sementara, Suga BTS nantinya akan konser di Hall 5-6. ARMY khawatir pihak promotor tidak bisa meng-handle konser ini dengan baik, mengingat baik BABYMETAL maupun Suga BTS memiliki basis penggemar yang sangat banyak di Indonesia.

Kekhawatiran para ARMY bukan tanpa alasan. Pasalnya, iMe Indonesia juga masih dihujani kritik dan komplain terkait konser BLACKPINK di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) tanggal 11-12 Maret 2023 kemarin, di mana banyak kasus penonton yang protes soal tiket dan tempat duduk.

Sejatinya, usai konser BLACKPINK, sudah banyak ARMY yang mewanti-wanti iMe Indonesia di kolom komentar postingan soal Suga BTS. Mereka tidak mau kejadian di konser BLACKPINK kembali terulang di konser Suga BTS. Aktris Audi Marissa bahkan sampai ikut berkomentar.

Please, nanti pas Suga jangan caur pas BLACKPINNK, please banget,” komennya.

Begitu iMe mengumumkan akan ada konser BABYMETAL di ICE BSD, ARMY pun makin terperangah. Mereka gencar menyerbu akun promotor itu.

Yakin nih handle dua acara di hari yg samaa? Bisa balance enggak Min? Enggak mau evaluasi dulu sama konser BP kemarin? Maen hajar aja dua konser di hari yang sama, ngeri malah jadi even tawuran sama stafnya ini mah,” komen @ratih.ay***.

Hadeh 2 konser ke handle ga nih, trauma melihat yang kemarin, awas aja konser Mas Agus (sapaan Suga) berantakan,” tulis @ntsykm***.

Dear iMe, ini walaupun cuma satu member BTS aja yang ke sini. Tapi percayalah antusiasmenya bakal gede banget mirip kalau BTS yang tampil. Secara kita bakal lama dapat konser ot7 (seluruh member BTS, nunggu sampai 2025. Ini mumpung salah satu ada yang ke sini jadi pasti semua ARMY pada ngegas,” ungkapnya.

Dan nyatuin dua konser yang antusiasnya sama-sama gede dalam satu hari, di tempat yang sama walaupun beda hall, tapi plis kayaknya keputusan yang terlalu berani ngeliat kemarin kalian handle konser BP aja banyak yang kecewa,” sambungnya.

Nunggu huru hara fansnya mas Agus. Enggak sabar megang satu acara amburadul ni nyoba megang dua dalam sehari. keren keren,” sentil @despit***.

Hah yang benar aja u min? Masa dibarengin sama Suga. Gila. Mau tawuran apa kita di ICE? Bisa rusuh nanti,” komen @rizzakumala***.

By admin