JawaPos.com – Arema FC mengusung misi berat saat menghadapi tuan rumah Persis Solo. Singo Edan coba merealisasikannya saat dijamu di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (15/3/2023).

Ambisi berat tak lepas dari kiprah Arema dalam lima laga terakhir Liga 1 musim ini, di mana Arema hanya meraih sekali kemenangan, sekali imbang, dan sisanya menuai kekalahan.

Hasil itu membuat Arema masih tercecer di peringkat 13 dengan 33 poin dari 26 pertandingan. Mereka masih tertinggal tiga angka dari Persis di posisi 10 walau sudah menjalani 29 laga.

Pelatih Arema FC, Joko Susilo, berambisi memutus tren negatif yang tak pernah menang dalam tiga laga terakhir saat menghadapi Persis Solo di Stadion Maguwoharjo.

Meski lawan tengah dalam tren positif, dia mengaku tak gentar menghadapi Persis yang banyak dihuni pemain-pemain bintang berpengalaman.

Dia justru bertekad menjadikan laga ini sebagai titik balik bagi Singo Edan untuk mengakhiri puasa kemenangan mereka. “Kami sadar akan tren positif dari Persis, tapi kami juga harus mempunyai tren itu (kemenangan) dan dimulai besok (hari ini),” ujarnya, dilansir PT LIB.

Keyakinan Joko Susilo didukung dengan evaluasi tim yang telah dilakukan. Berbagai kelemahan Arema FC dalam tiga laga terakhir telah mendapat pembenahan dari tim pelatih.

Dia optimistis dapat memberi dampak positif pada permainan Arema FC. “Kami tahu catatan pertandingan kami kurang baik dalam tiga atau empat laga terakhir,” ungkap Pelatih yang akrab disapa Gethuk itu.

“Kami evaluasi dan coba perbaiki semuanya. Kami punya keyakinan bisa lebih baik daripada laga-laga sebelumnya,” sambungnya.

Hasil pertemuan kedua tim pada putaran pertama lalu bisa menjadi modal positif bagi Arema FC untuk menambah kepercayaan diri mereka melawan Persis.

Pada putaran pertama lalu, Arema FC berhasil mengalahkan Persis dengan skor 2-1 melalui brace Dedik Setiawan.

Tetapi, Joko Susilo tak mau terlena dengan catatan pertemuan kedua tim pada putaran pertama lalu karena menurutnya kondisi tim saat ini jauh berbeda. “Semua berbeda karena pelatih juga beda. Saya pikir kita juga akan menghadapi Persis Solo yang baru,” pungkasnya.

Mentalitas Persis memang terbilang mengalami kenaikan di putaran kedua Liga 1 2022/2023. Hanya saja mereka belum mendapatkan formula untuk tetap konsisten di jalur kemenangan.

Pihaknya tercatat belum pernah menang 2 kali beruntun sejak terakhir periode Agustus lalu. Di lini belakang, Persis Solo juga bisa dibilang sedikit lapuk setelah absennya sosok Eky Taufik yang mengalami skorsing kartu merah.

Eky sedianya menjadi pelapis dari Abduh Lestaluhu sejak Februari lalu yang absen karena sanksi 5 pertandingan plus mengalamai cedera. Belum dipastikan kapan Abduh Lestaluhu bisa kembali merumput. Belum lagi ditambah faktor absennya Fabiano Beltrame hingga akhir musim.

Lima Pertandingan Terakhir Persis

10/3/2023 RANS vs Persis Solo 2 – 3

5/3/2023 PSM Makassar vs Persis Solo 3 – 2

27/2/2023 Bali United vs Persis Solo 3 – 1

21/2/2023 Persis Solo vs PSS Sleman 4 – 1

17/2/2023 PSIS vs Persis Solo 1 – 1

Lima Pertandingan Terakhir Arema

10/3/2023 Arema vs Dewa United 0 – 0

28/2/2023 Arema vs Persik 2 – 3

23/2/2023 Persib Bandung vs Arema 1 – 0

18/2/2023 Arema vs Barito Putera 1 – 0

12/2/2023 Persija Jakarta vs Arema 2 – 0

Pertemuan Persis vs Arema

11/12/2022

Arema vs Persis Solo 2 – 1

By admin