JawaPos.com–Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi yang juga kader PDI Perjuangan turut hadir pada acara konsolidasi dapil 1 Jatim, Surabaya dan Sidoarjo. Eri sempat ditanya soal apakah siap menjadi Gubernur Jawa Timur kelak.

Eri tak lantas menjawab pertanyaan tersebut. Orang nomor satu di Surabaya itu mengatakan, saat ini, dia mendapatkan beberapa mandat oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri.

Antara lain, menurunkan angka kemiskinan, stunting, dan pengangguran. Eri menyatakan, tidak ada perintah atau mandat untuk maju kontestasi Pilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Timur.

”Saya cuma diminta turunkan angka stunting, kemiskinan, dan pengangguran,” ujar Eri lalu tersenyum.

Eri mengungkapkan, darah yang mengalir di dalam tubuhnya ada napas PDI Perjuangan. Dia tak akan memikirkan apapun kecuali untuk kesejahteraan masyarakat Surabaya.

By admin