JawaPos.com – Neymar Jr diyakini akan segera mengakhiri kariernya bersama Paris Saint-Germain. Cedera kambuhan dipercaya menjadi penyebab utama manajemen Les Parisiens segera melepasnya di bursa transfer musim panas nanti.

Pemain asal Brasil itu kembali masuk ke ruang operasi setelah mengalami cedera engkel kaki kanan pada Februari 2023, tepatnya ketika PSG menang dramatis 4-3 atas Lille dalam lanjutan Ligue 1. Neymar tampak menderita cedera pergelangan kaki yang tampak mengerikan.

Cedera itu bukan pertama kali dialaminya, karena mantan bintang Barcelona itu kerap mengalami cedera sepanjang kariernya. Dia mengalami insiden serupa saat melewatkan dua pertandingan di Piala Dunia 2022 setelah menghadapi Serbia di laga pembuka penyisihan grup.

Walau Neymar masih memiliki kontrak bersama PSG hingga 2025, tapi ada rumor kuat menyebut manajemen Les Parisiens telah memberikan penawaran kepada sejumlah klub di Liga Premier. Manajemen PSG bahkan bersedia memberikan pemotongan harga transfer untuk melepas Neymar.

PSG bersedia melepas Neymar di harga kisaran 70 juta poundsterling (Rp 1,2 triliun) hingga 80 juta poundsterling (Rp 1,4 triliun), walau membelinya dari Barcelona senilai 198 juta poundsterling (Rp 3,6 triliun) pada 2017.

Pelatih PSG, Christophe Galtier, tak menepis adanya kekhawatiran terhadap pemainnya bernomor punggung 10 tersebut. “Ini bukan nasib buruk,” kata Galtier, dilansir Sportbible.com. “Selalu ada alasan untuk cedera – jadwal, urutan pertandingan. Itu tidak pernah acak. Dia sedang diperiksa untuk mengetahui tingkat keparahan.”

Tim medis PSG memang tengah menjalani tugasnya, termasuk melakukan pemindaian hingga operasi pada Senin (7/3/2023). Mereka menduga Neymar akan absen selama tiga hingga empat bulan ke depan. Itu berarti Neymar bakal absen membela Les Parisiens hingga akhir musim ini.

Neymar sepertinya harus menerima konsekuensi dari cedera yang dialaminya, yakni hanya bisa menyaksikan rekan-rekannya bertanding membantu PSG.

Berdasarkan jadwal Ligue 1, PSG memiliki pertandingan terakhir pada 3 Juni 2023. Sementara final Liga Champions akan digelar seminggu kemudian, tepatnya pada 10 Juni 2023. Neymar diyakini tak bisa pulih tepat waktu.

Kendati demikian, tak ada yang meragukan kualitas Neymar sebagai salah satu pemain terbaik yang dimiliki PSG. Dia telah membantu PSG menjuarai empat gelar Ligue 1. Mantan pemain Santos itu juga telah bermain bersama klub ibu kota Prancis tersebut sebanyak 173 kali, dan mencetak 118 gol.

By admin