JawaPos.com – Dua pembalap tim Aruba.it Racing Ducati, Michael Ruben Rinaldi dan Alvaro Bautista, unjuk gigi.

Mereka menjadi yang tercepat alias menguasai posisi 1-2 pada sesi latihan bebas kedua (FP2) World Superbike (WSBK) 2023 seri kedua di Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Bautista yang merupakan juara dunia WSBK 2022 menempati posisi kedua dengan raihan waktu 1 menit 32,497 detik. Sementara itu, Rinaldi terpaut 0,029 detik lebih cepat darinya (1 menit 32,468 detik) untuk menduduki posisi pertama.

Hasil itu sekaligus menjadi sinyal Bautista meneruskan raihan sapu bersih yang dia buat pada seri pertama di Sirkuit Phillip Island, Australia, pekan lalu (26/2).

Saat itu, pembalap asal Spanyol tersebut menjadi kampiun, baik di race 1, race 2, maupun superpole race.

”Tahun lalu aku agak kesulitan di sirkuit ini. Terutama pada sesi FP1 dan FP2. Tapi, tahun ini kami datang dengan perubahan set-up menyesuaikan dengan layout sirkuit. Dan hasilnya sangat baik,’’ ucap Bautista dilansir Crash.

Bautista di awal FP2 sempat terjatuh di tikungan pertama. Namun, dia tetap bisa bangkit dan membukukan catatan waktu maksimal.

Beberapa pembalap lain juga sempat selip pada hari pertama WSBK Mandalika ini. Rinaldi merasakannya pada FP1. Sementara itu, pembalap lain yang juga terjatuh adalah Loris Baz (Bonovo Action BMW) dan Iker Lecuona (HRC).

”Tidak banyak karet ban di sirkuit ini. Jika keluar dari racing line sedikit saja, itu sangat berbahaya karena berdebu. Anda tidak boleh membuat kesalahan sedikit pun di sirkuit ini,’’ ucap Rinaldi.

By admin