JawaPos.com – J-Hope, member BTS mengikuti jejak Jin mendaftarkan diri untuk mengikuti wajib militer (wamil) yang merupakan suatu kewajiban yang berlaku di negaranya. Jin sebelumnya mendaftarkan mengikuti wamil pada Desember 2022 lalu. Dengan demikian, J-Hope menjadi member kedua dari BTS yang ikut wamil.

Dilansir dari Soompi, J-Hope telah membuat keputusan membatalkan penundaan wamil dan kini sudah mempersiapkan diri untuk mengikuti wajib militer. Informasi tersebut diungkapkan oleh BIGHIT MUSIC pada 26 Februari dalam keterangan yang dibagikan di Weverse.

“Kami ingin memberi tahu penggemar bahwa J-Hope telah memulai proses pendaftaran militer dengan mengajukan penghentian penundaan pendaftarannya,”demikian keterangan disampaikan BIGHIT MUSIC.

Mengenai waktu kapan J-Hope akan mulai mengikuti wamil masih belum dapat dipastikan. BIGHIT MUSIC dalam keterangannya menyampaikan akan memberitahukannya lebih lanjut.

BIGHIT MUSIC menegaskan akan memberikan dukungan penuh. Ia pun meminta para penggemar untuk terus memberikan dukungan terhadap J-Hope meskipun tidak akan aktif di dunia musik dan akan fokus pada wamil untuk sementara waktu.

“Kami meminta cinta dan dukungan kalian yang berkelanjutan untuk J-Hope sampai dia menyelesaikan dinas militernya dan kembali dengan selamat,” lanjutnya.

Akan mengikuti wamil, J-Hope BTS memberikan kejutan atau semacam kado untuk para penggemar.Pria berusia 29 tahun itu akan merilis single solo berjudul ‘on the street’ pada 3 Maret 2023 mendatang.

BIGHIT MUSIC menyatakan, J-Hope menulis lagu ‘on the street’ untuk tujuan berbagi perasaannya secara jujur kepada para penggemarnya. Pemilihan judul ini mengacu pada latar belakangnya sebagai penari jalanan yang memiliki mimpi untuk menjadi artis.

By admin