JawaPos.com–Beberapa waktu lalu, di media sosial, beredar video emak-emak yang keluar dari sun roof mobilnya. Video itu memantik beragam komentar yang tak sedikit menilai tindakan itu tidak pantas.
Hal itu karena, emak-emak yang tidak diketahui namanya tersebut keluar dari sun roof ketika melintas di Jembatan Suramadu. Kasatlantas Polrestabes Surabaya AKBP Arif Fazlurrahman mengatakan, aksi emak-emak itu tidak patut ditiru.
”Kami imbau kepada masyarakat bahwa kegiatan itu sangat membahayakan. Agar tidak ditiru,” kata Arif kepada JawaPos.com.
Mantan Kapolsek Kelapa Gading Jakarta Utara itu mengungkapkan, secara umum, wujud, serta fungsi utama sun roof mobil sebenarnya mirip dengan moonroof. Yaitu, memberikan jangkauan pandang yang lebih luas dari arah atap mobil.
Selain itu, sun roof pada mobil juga berfungsi untuk membiarkan sinar matahari masuk kabin. ”Jadi membiarkan bagian tubuh keluar mobil apa itu dari mana pun itu sangatlah berbahaya,” ujar Arif.
Lantas, apakah polisi bakal cari emak-emak itu? Arif menyampaikan, hingga saat ini, pihaknya belum ada rencana untuk mencari emak-emak tersebut.