JawaPos.com – Kontingen sepeda Merah Putih siap mengikuti UCI Track Nations Cup 2023 yang berlangsung di Velodrome Rawamangun, Jakarta, pada 23–26 Februari. Indonesia menyiapkan 16 atlet dari 14 nomor yang dilombakan.

UCI Track Nations Cup merupakan kualifikasi pertama Olimpiade 2024 di Paris. Kejuaraan tersebut diikuti 44 negara dan rider sebanyak 350 orang.

Kepala Bidang Pembinaan Prestasi PB ISSI Budi Saputra menyatakan, pihaknya menargetkan untuk bisa mendapatkan poin Olimpiade.

’’Itu yang paling penting dari tim Indonesia,’’ katanya saat diwawancarai kemarin.

Selain itu, untuk personal individu, pihaknya berharap Bernard Benyamin Van Aert bisa mengulang penampilan terbaiknya seperti di Cali, Kolombia, pada Juli 2022.

Saat itu, Bernard berhasil menempati peringkat kedua di nomor omnium putra. Dia meraih 720 poin.

’’Untuk peluang memang saat ini Bernard yang paling terbuka. Harapan saya, dia dapat mengulangi penampilannya seperti di Kolombia sehingga naik ke podium,’’ bebernya.

Bernard juga diharapkan dapat memperbaiki ranking-nya yang merosot satu tingkat. Yakni, dari peringkat ketujuh kini menempati posisi kedelapan.

Selain Bernard, pembalap putri Ayustina Priatna turun peringkat dari semula 25 kini ke-26. Merosotnya peringkat dua andalan Merah Putih itu karena tidak mengikuti balapan di Eropa sebelumnya.

’’Itu membuat banyak pembalap Eropa yang naik peringkatnya. Jadi, harapan saya nantinya dapat mengirim mereka ke kejuaraan-kejuaraan internasional yang poinnya sudah masuk ke kualifikasi Olimpiade,’’ harapnya.

Ketua Komite Olimpiade Indonesia (NOC) Raja Sapta Oktohari menyebutkan, ajang ini kali pertama diselenggarakan di Indonesia dan Asia Tenggara.

Sebelumnya, kualifikasi cabang olahraga sepeda tidak pernah berlangsung di kawasan ASEAN.

’’Ini salah satu cita-cita yang tercapai. Saat ini kita jadi tuan rumah track nation, berikutnya kejuaraan dunia, dan semoga selanjutnya Olimpiade. Kita ingin yang lebih tinggi, yakni Olimpiade,’’ ucapnya.

 

By admin