JawaPos.com- Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Jambi Sudirman mengatakan bahwa minyak goreng subsidi merek Minyakita yang ada di Provinsi Jambi mengalami kelangkaan.
“Minyak goreng Minyakita yang ada di Provinsi Jambi kami akui ada kelangkaan, maka tentu harga akan melonjak tinggi,” kata Sudirman, di Jambi, Sabtu.
Pihak pemprov telah berkoordinasi dengan produsen yang ada di Jambi, agar bisa menyuplai Minyakita di Provinsi Jambi dan jadi catatan bahwa warga menginginkan Minyakita karena tentu bersubsidi.
“Kami terus berupaya agar produsen yang ada di Jambi bisa mengatasi kelangkaan Minyakita dengan teratasi secepatnya,” katanya pula.
Sudirman mengatakan, minyak subsidi Minyakita di pasar memang mengalami kelangkaan, karena memiliki harga yang terjangkau dibandingkan dengan minyak yang lainnya.
“Atas langkanya Minyakita, Pemprov Jambi akan berkirim surat ke pusat untuk bisa penambahan, termasuk kami akan melibatkan produsen yang ada di Jambi untuk bisa mendistribusikan Minyakita,” kata Sudirman.
Kalau Minyakita, kata Sudirman, terus-menerus mengalami kelangkaan akan memiliki dampak seperti harganya akan tinggi, sehingga potensi memunculkan inflasi.
“Yang jelas di pasaran ada kekurangan Minyakita, sedangkan minyak non subsidi yang lain tidak ada masalah, yang langka Minyakita,” ujar Sudirman.