JawaPos.com — Penyanyi Cynthia Lamusu merilis single terbaru bertajuk ‘Move It’. Berbeda dari sejumlah karya dia sebelumnya, single terbaru dari istri Surya Saputra itu menjadi semacam perayaan bagi dirinya yang sukses menjalani pola hidup sehat.
Diungkapkan Cynthia Lamusu dalam jumpa pers virtual Selasa (22/2) kemarin, sejak sekitar 5 bulan belakangan dia memang berusaha menerapkan pola hidup sehat. Dia rajin berolah raga dan mengonsumsi makanan sehat. Alhasil, berat badannya pun turun drastis sekitar 22 kilogram.
Lagu ‘Move It’ dibuat dengan tempo up beat. Lagu ini menjadi semacam tuturan kehidupan saat menjalani masa-masa pandemi Covid-19. Lagu bernuansa ceria ini mengajak para pendengar untuk menemukan kebahagiaan dan mempertahankan semangat kendati dalam situasi kurang nyaman sekalipun.
“Di masa pandemi, banyak orang kehilangan semangat positifnya untuk menjaga kesehatan. Begitu juga dengan saya yang pernah mengalami masa dengan gaya hidup tidak sehat,” kata Cynthia kepada awak media.
Di lagu ini, ia menggandeng Kenny Gabriels sebagai music arranger. Cynthia Lamusu juga melibatkan rapper Kyriz Boogieman untuk ikut membantu penggarapan lagu ‘Move It’.
“Keterlibatan mereka penting karena memberikan nuansa segar pada lagu ini,” kata ibu dari si kembar Tatjana dan Bima ini.
Berbicara soal pola hidup sehat yang dijalaninya, Cynthia mengaku rajin melakukan olahraga lari. Selain itu, dia juga berusaha mengonsumsi makanan bernutrisi yang dikombinasikannya dengan menerapkan diet.
“Dalam 5 bulan ini aku berusaha makan makanan bernustrisi, real food. Misalnya pengin makan ayam, yang dimakan ya ayam, tidak boleh dicampur sama tepung,” tutur penyanyi yang aktif di dunia tarik suara sejak era 90-an dan personel AB Three hingga sekarang.
Dia mengaku tantangan terberat yang dirasakan selama ini adalah menjaga kedisiplinan dan konsisten dalam menerapkan pola hidup sehat.