JawaPos.com-Ganda nomor dua dunia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan bermain sangat fenomenal pada game ketiga untuk lolos ke semifinal Olimpiade Tokyo 2020.
Bermain di Musashino Forest Sports Plaza, Tokyo hari ini (29/7), Hendra/Ahsan mengalahkan ganda Jepang Takeshi Kamura/Keigo Sonoda. The Daddies menang dalam rubber game, dengan skor 21-14, 16-21, dan 21-9.
Dengan keberhasilan ini, untuk kali pertama sejak Olimpiade London 2012, Indonesia menempatkan wakilnya pada semifinal Olimpiade.
Kemenangan Hendra/Ahsan sedikit menghapus kesedihan karena tumbangnya ganda nomor satu dunia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Pada laga sebelumnya, Marcus/Kevin dikalahkan ganda Malaysia Aaron Chia/Sho Wooi Yik dalam dua game langsung 14-21, 17-21. Pertandingan selesai hanya dalam tempo 33 menit.
Hendra/Ahsan benar-benar tampil luar biasa pada laga hari ini. Mereka nyaman sekali mengambil saat game pertama. Di game kedua, mereka memang gagal memanfaatkan momentum.
Awalnya tertinggal 6-8, lalu 9-13, Hendra/Ahsan sejatinya mampu pelan-pelan bangkit mengejar dan memperpendek ketinggalan menjadi 12-13.
Namun, pada akhirnya mereka kehilangan game kedua dengan skor 16-21.
“Serang ke backhandnya. Mereka tidak enak mengembalikan kalau kalian menempatkan bola ke backhand,” begitu instruksi pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi saat jeda game kedua.
Dan arahan itu dilakukan dengan sangat baik. Pada game ketiga, Hendra/Ahsan bermain sangat luar biasa. Mereka unggul sangat jauh mencapai 1-11 hanya dalam tempo 5 menit!
Dan setelah itu, Hendra/Ahsan memungkasi pertandingan dengan kemenangan sangat telak dan nyaman dengan skor 21-9.
Pada semifinal, Hendra/Ahsan akan berhadapan melawan pemenang antara jagoan Taiwan Lee Yang/Wang Chi-lin atau andalan tuan rumah Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.